Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya, Parianto, SH menjadi pembina upacara di halaman SMAN 1 Sitiung, Senin (03/10/2022). Upacara yang berlangsung khidmat tersebut diikuti oleh Kepala Sekolah Yunita S.Pd., M.M Wakil Kepala selokah, majelis guru dan siswa/siswi SMAN 1 Sitiung.
Banyak hal yang disampaikan oleh Ketua DPRD terutama berkaitan dengan perbaikan pendidikan moral dan sikap para pelajar di zaman milenial ini.
“Para siswa untuk diharapkan terus meningkatkan prestasi, menjaga kondusifitas lingkungan, jauhi kekerasan dan narkoba yang membawa dampak buruk bagi diri sendiri maupun lingkungan.”
Pendidikan merupakan tolak ukur kemajuan suatu bangsa, dengan pendidikan yang baik akan melahirkan sumber daya yang handal bagi pembangunan bangsa dan peran pendidikan sangat penting dalam menghasilkan generasi bangsa yang berkualitas. Karena itulah Pemerintah tetap berkomitmen untuk terus melakukan pembangunan di bidang pendidikan.
Kepala Sekolah Yunita S.Pd., M.M mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Kota Dharmasraya, Parianto, SH atas kesediannya menjadi pembina upacara.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *